Pelaksanaan updating data Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Madrasah pada SIMPATIKA Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016 ini merujuk pada Surat Dirjen Pendis Nomor : Dj.I/PP.00/311/2016 Perihal Pengembangan Program SIMPATIKA Tahun 2016.
Baca juga : Fitur Baru SIMPATIKA : Ajuan SKBK & Pengesahan SKMT
Pada surat tersebut disampaikan bahwa berdasarkah hasil updating data Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah melalui SIMPATIKA pada periode Semester 1 (gasal) Tahun Pelajaran 2015/2016 yang telah berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 lalu. Direktorat Pendidikan Madrasah akan melaksanakan pengembangan program SIMPATIKA pada Semester 2 (genap) Tahun Pelajaran 2015/2016 yang efektif dimulai tanggal 1 Februari 2016 sampai dengan 30 Juni 2016.
Baca juga: Mengisi Riwayat Inpassing di Simpatika
Adapun rincian program yang di maksud adalah sebagai berikut :
1. Seleksi program Sertifikasi Guru Tahun 2016;
2. Cetak SKMT (Surat Keterangan Melaksanakan Tugas) dan SKBK (Surat Keterangan Beban Kerja) berbasis online (berbasis isian Jadwal Mengajar);
3. Verifikasi dan validasi NRG lanjutan;
4. Verifikasi dan validasi Program Inpassing bagi Guru Bukan PNS;
5. Registrasi UKG (Uji Kompetensi Guru) Tahun 2016;
6. Penerbitan NPK (Nomor PTK Kemenag);
7. Basis data perencanaan tunjangan profesi tahun anggaran 2017;
8. Penataan dan pendistribusian Guru dalam rangka memenuhi pemetaan kebutuhan guru (Otomasi perhitungan kelebihan/kekurangan guru kelas, guru mapel PAI, dan guru mapel non PAI berbasis Isian Jadwal Mengajar).
Baca juga: Syarat Mengikuti Verval Inpassing
Pengembangan Program SIMPATIKA Tahun 2016 |
Oleh karena itu, maka bagi sobat Guru PAIMA sebagai langkah awal silahkan mengaktifkan PTK masing-masing pada Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016 ini. Adapun Proses keaktifan PTK (Cetak Kartu Digital PTK) untuk semester genap ini langkahnya tidak jauh berbeda dengan semester Gasal kemarin.
Demikian info Mengenai Edaran Ditjen Pendis tentang Pengembangan Program SIMPATIKA Tahun 2016.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar